Komunitas Trail Kota Binjai Bagi-Bagi Takjil Dan Sembako - Media Radar Sumatera

Breaking

Home Top Ad

Komunitas Hijau Indonesia

Kamis, 30 Mei 2019

Komunitas Trail Kota Binjai Bagi-Bagi Takjil Dan Sembako

RADARSUMATERA.COM/BINJAI

Berbagai kegiatan dilakukan masyarakat jelang berbuka puasa di bulan Ramadhan ini . Apa yang dilakukan oleh Komunias Trail di Kota Binjai  ini pantas untuk ditiru.

Puluhan muda mudi ini memanfaatkan waktu menjelang berbuka puasa dengan kegiatan positif berbagi takjil dan sembako kepada  warga tidak mampu, Kamis (30/5/19) di Kota Binjai,Sumatera Utara.

Perwakilan Komunitas Trail, Budi mengatakan, komunitas trail ini adalah gabungan dari 3 komunitas trail yang ada di kota Binjai yaitu Komunitas Trail Sayap 28,Walang Sangit Dam MTRS.
 
"Sebelum berbagi Takjil di Tanah Lapang Merdeka Binjai kami juga mendatangi Panti asuhan Alwashliyah di jalan bukit tinggi kelurahan Rambung Timur untuk menyerahkan bantuan sembako berupa beras, mie goreng,Gula,Minyak, telur dan lain-lainnya. Kegiatan ini kami lakukan untuk berbagi kepada kaum duafa, fakir miskin, anak yatim-piatu, dan lain-lainnya," katanya.

Budi mengatakan Sumber dana ini adalah dari sumbangan puluhan orang berbagai komunitas trail yang yang di Kota Binjai. Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan semoga kegiatan ini terus dilakukan di tahun yang akan datang, kemudian kegiatan diakhiri dengan berbuka puasa bersama," pungkasnya.(RS1)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman