Langkat,
Bupati Langkat Terbit Rencana PA melalui Asisten I Pemerintahan Abdul Karim menghadiri Launching Zona Integritas Polres Langkat menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), bertempat di Aula Wirasatya Polres Langkat, Stabat, Jum’at (2/8/2019).
Launching Zona Integritas tersebut, ditandai penayangan video tentang tahapan zona integritas Polres Langkat, serta tutorial pendaftaran secara online terhadap beberapa pelayanan publik yang ada di polres Langkat. Serta penandatangan Fakta Integritas oleh Kapolres dan seluruh pejabat utama Polres Langkat, unsur Forkopimda Langkat, PWI Langkat serta organisasi keagamaan, kepemudaan dan kemasyarakatan Langkat.
Kapolres Langkat AKBP Doddy Hermawan, mengucapakan terima kasih atas kehadiran seluruh tamu undangan. Serta menerangkan, zona integritas menjadi tolak ukur Polres Langkat menuju wilayah bebas korupasi dan pelayana prima terhadap masyarakat. Sert untuk mendukung terwujudnya pelayanan publik yang PROMOTER, sesuai program Kapolri yang telah disebutkan dalam Peraturan Mentri PAN dan RB No 52 tahun 2014, tentang pedoman pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM lingkungan instansi pemerintahan .
“Jadi, zona Integritas ini sebagai langkah nyata kami mencegah korupsi di lingkungan kerja Polres Langkat,”sebutnya.
Dalam mendukung zona integritas tersebut, sambung Kapolres, pihaknya membuat website yanga dapat diakses pada smartphone dan komputer dengan cara mengetik www.polreslangkat.com. Hal ini, sebagai bukti komitmen dalam memberikan kemudahan kepada masyrakat, untuk mengakses informasi pelayanan yang ada di Polres Langkat, sekaligis sebagai media komunikasi antara Polres Langkat dengan masyarakat khususnya di wilayah Polres Langkat.
Pada website tersebut, sambung Kapolres, dapat mengakses berbagai informasi, seperti pendaftaran Surat Izin Mengemudi online (SIM) , pendaftaran Surat Keterangan Catatan Kepolisian online (SKCK), surat perkembangan pemberitahuan hasil penyidikan online (SP2HP), informasi penerimaan / rekrutmen anggota Polri, serta berita terkait kegiatan Polres Langkat , alamat dan nomer telepon Polres Langkat.
“Harapan kami dengan adanya zona integritas ini, polres Langkat dapat menjadi lebih baik dalam menjalankan tupoksinya yaitu melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat Langkat,”pungkasnya.
Sembari memaparkan, pembangunan zona integritas di lingkungan Polres Langkat, wujud tindak lanjut dari UU No 28 tahun 1999 tentang penyelanggaraan negara bersih dan bebas dari korupsi, kolusi dan nepotismen serta implentasi dari UU No 25 tahun 2009 tetang pelayanan publik.
Pelaksanaan pembangunan zona integritas yang dilakukan oleh Polres Langkat telah dimulai dari tahun 2018, dengan melaksanakan 6 (enam) program, yaitu program manajemen perubahan, penataan tata laksana, manajemen SDM, penguatan akuntabilitas, penguatan pengawasan dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Asisten I Abdul Karim, pada sela-sela kegiatan ini, menyampaikan, sangat mengapresiasi program baru Polres Langkat. Pihaknya berharap, hal tersebut dapat membuat masyarakat Langkat merasa lebih puas atas pelayanan publik yang diberikan Polres Langkat.
“Semoga zona integritas ini, berjalan seperti yang diharapkan, dengan membuat Langkat bebas korupsi dan Pungli,”harapnya.
Dihadiri oleh Ketua DPRD Langkat, Dandim 0203/Langkat, Kasi Pidum Kajari Langkat, Kasi Berantas BNN Langkat, Ketua MUI Langkat, Kepala BPS Langkat, para Kakan dan Kadis di jajaran Pemkab Langkat, para ketua organisasi baik keagamaan, kepemudaan dan kemasyarakatan, para kepada cabang Bank di Langkat, Ketua PWI Langkat dan insan press, Waka Polres Langkat, Kabag, Kasat dan para Kapolsek sejajaran Polres Langkat dan hadirin lainnya.( Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar