Radar Sumateta.com
Binjai- Satu unit rumah yang beralamat di Jalan T Amir Hamzah, Lingkungan l, Gang Keluarga, Kelurahan Jati Makmur, Kecamatan Binjai Utara, dilalap sijago merah, Sabtu (6/3) Sore, sekira Pukul 15.50 Wib.
Berdasarkan data yang diterima redaksi dari Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Kota Binjai, adapun rumah tersebut diketahui milik Bahruddin.
Menurut Kordinator Pusdalops BPBD Kota Binjai, Surya Wijaya, kebakaran bermula saat pemilik rumah sedang memasak didapur.
"Saat sedang memasak, istri korban yang bernama Bu Nur, ingin mengganti tabung Gas yang pada saat itu habis. Saat itu juga, api menyambar dan langsung membesar di area dapur," beber Surya Wijaya.
Setelah menerima pengaduan melalui Call Center, lanjut Surya, BPBD Kota Binjai menerjunkan 4 unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar).
"Api dapat dipadamkan oleh Regu pemadam kebakaran yang dipimpin oleh Ricky Hadi Wibowo, selaku Danru dan dibantu oleh warga setempat, dalam fungsi Tanggap Darurat," tegas Surya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Namun, dapur pemilik rumah ludes terbakar.
"Api dapat dipadamkan sekira Pukul 16.20 Wib. Sedangkan total kerugian ditaksir berkisar Rp 10.000.000 (Sepuluh Juta Rupiah)," ucap Surya Wijaya diakhir pembicaraannya. (dic)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar