H. Rizky Yunanda Sitepu Sampaikan Visi Misi Dihadapan Anggota DPRD Calon Pengganti Wakil Walikota Binjai Periode 2021-2024. - Media Radar Sumatera

Media Radar Sumatera

Tajam, Akurat dan Terpercaya

radar sumatera

Breaking

Home Top Ad

Komunitas Hijau Indonesia

Senin, 19 Juli 2021

H. Rizky Yunanda Sitepu Sampaikan Visi Misi Dihadapan Anggota DPRD Calon Pengganti Wakil Walikota Binjai Periode 2021-2024.


 

Binjai,

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Binjai menggelar sidang paripurna penyampain visi dan misi calon pengganti Wakil Walikota periode 2021-2024, di kantor DPRD Kota Binjai Jalan Tengku Amir Hamzah, Senin (19/07/21).

Sidang paripurna yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Binjai H Noor Sri Syah Alam Putra, tampak dihadiri kedua calon pengganti Wakil Walikota Binjai H Rizky Yunanda Sitepu dan H Hamdani Syahputra.

Dalam hal ini, Rizky menyatakan bahwa akan bersinergi dengan Walikota Binjai Drs H Amir Hamzah MAP dan siap untuk menjadi rekan kerjanya sebagai Wakil Walikota.

"Jika Allah SWT mengizinkan dan memberikan amanah kepada saya sebagai Wakil Walikota Binjai mendampingi bapak Walikota Binjai Amir Hamzah, saya siap mewujudkan dan menjalankan program-program serta visi-misi bersama bapak Amir Hamzah," ujar Rizky Yunanda Sitepu.

Menurutnya, sinergitas merupakan salah satu terwujudnya kota yang maju, berbudaya dan religius. Selain itu juga guna mencapai masyarakat yang sejahtera baik dari ekonomi, pendidikan, sosial, hingga persamaan di mata hukum.

Rizky Yunanda Sitepu, putra dari mantan Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu  memiliki tekad yang serius untuk membangun Kota Binjai lebih baik bersama Walikota Binjai Drs H Amir Hamzah MAP dan juga mencapai program-program pemerintahan Kota Binjai. ( Red)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman