Langkat-
Tiga Kepala UPT Puskesmas jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat dilantik, di Aula Dinkes Langkat, Stabat, Jum'at (8/10/2021).
Pelantikan dilakukan Bupati Langkat Terbit Rencana PA, melalui Sekdakab Langkat dr.H.Indra Salahudin, di dampingi Plt.Kadis Kesehatan dr.Juliana dan Sekdis Kesehatan M.Ansari.
Tiga Kapus yang di lantik, Deniati Harahap menjabat Kapus Secanggang, Kecamatan Secanggang. Bertina Br Pandia menjabat Kapus Pematang Cengal, Kecamatan Tanjung Pura. Serta dr. Harry Abdullah menjabat Kapus Sawit, Kecamatan Sawit Sebrang.
Diarahannya, Sekda mengucapkan selamat kepada Kepala UPT Puskesmas yang baru dilantik.
Ia juga berpesan, seluruh Kapus dan Tenaga Kesehatan (Nakes) Langkat, meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Melalui pelayanan baik, didasari performance yang maksimal, serta bertindak profesional dan benar.
Sekda juga meminta, Nakes melaksanakan tiga hal peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Pertama, terus ditingkatkannya pengetahuan serta keahlian profesi.
Kedua, menyadari pentingnya komunikasi dan kerjasama satu dengan lainnya, dalam segala hal.
Terakhir, memiliki kesadaran penuh akan tugas, sebagai Nakes yang bertugas sebagai pelayan masyarakat.
"Ini hal penting yang harus dimiliki setiap Nakes, agar melaksanakan tugas secara profesional, penuh tanggung jawab dan memiliki jiwa sosial yang tinggi," tandas Sekda.
"Juga penting bagi Nakes, mampu bekerja tanpa pamrih dengan dedikasi yang tinggi," tambahnya.
Selanjutnya, dr.Juliana menjelaskan, pelantikan ini berdasarkan SK Bupati Langkat No.824 - 125/K/2021 tanggal 30 September 2021, tentang pemberhentuan dan pengangkatan Kepala Unit Pelaksana Teknis Puskesmas di lingkungan Dinkes Langkat.
Turut dilantik penyuluh kesehatan masyarakat di Kecamatan Dinkes Langkat, Erlina.( Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar