Langkat -
Calon Wakil Bupati Langkat, Adli Tama Hidayat Sembiring, kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan mengunjungi pekan mingguan di Desa Telaga Jernih, Kecamatan Secanggang, Senin (18/11) pagi.
Dalam kunjungannya, Adli Tama tidak hanya menyapa warga tetapi juga mendengarkan langsung keluhan para pedagang kecil yang mengeluhkan sepinya aktivitas jual beli.
Para pedagang mengungkapkan kekhawatiran mereka terkait menurunnya daya beli masyarakat, yang berdampak pada penghasilan mereka sehari-hari.
Salah satu pedagang, Bapak Rasyid, menyampaikan bahwa pendapatan dari berjualan martabak semakin sulit mencukupi kebutuhan keluarga. Hal serupa juga dirasakan oleh pedagang bakso dan buah-buahan di pasar tersebut.
Mendengar keluhan tersebut, Adli Tama segera bertindak. Ia memborong dagangan sejumlah pedagang seperti martabak, bakso, buah, dan cendol.
Semua makanan dan minuman tersebut kemudian dibagikan secara cuma-cuma kepada masyarakat yang hadir di pasar.
Langkah ini tidak hanya memberikan kebahagiaan bagi para pedagang, tetapi juga masyarakat sekitar yang menerima pembagian makanan tersebut.
"Saya ingin membantu meringankan beban para pedagang sekaligus berbagi kebahagiaan dengan masyarakat.
Pekan seperti ini adalah salah satu nadi perekonomian di Langkat, dan kita harus memastikan mereka tetap hidup dan berkembang," ujar Adli Tama di sela-sela kegiatannya.
Selain itu, Adli Tama juga berdialog dengan warga mengenai berbagai persoalan lain seperti infrastruktur jalan menuju pasar yang kurang memadai dan kebutuhan tambahan fasilitas untuk mendukung aktivitas pekan mingguan.
Ia berjanji akan memperjuangkan solusi atas permasalahan tersebut jika dipercaya memimpin Langkat bersama pasangannya, H. Iskandar Sugito.
Kehadiran Adli Tama di Desa Telaga Jernih mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat. Warga memuji langkah konkret yang diambilnya dan menganggapnya sebagai pemimpin yang merakyat dan peduli terhadap kondisi nyata masyarakat.
"Adli Tama itu beda, dia langsung turun tangan. Semoga nanti kalau jadi pemimpin, beliau bisa membawa perubahan besar untuk Langkat," ujar Ibu Sulastri, salah satu warga yang hadir.
Dengan semakin dekatnya hari pemilihan, aksi nyata seperti ini menambah keyakinan masyarakat terhadap pasangan Iskandar-Adli yang dikenal memiliki visi untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Langkat secara berkeadilan.( red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar