Langkat.
Kecelakaan tunggal yang terjadi di jalan lintas Tanah Karo-Kabupaten Langkat, tepatnya di tikungan salak Dusun Pamah Semelir Desa Telagah, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, memakan tiga orang korban jiwa dan tujuh orang mengalami luka, Senin malam (7/4).
Adapun jenis mobil yang mengalami kecelakaan tunggal tersebut adalah minibus merk Kijang Super Nopol BK 1470 FJ warna biru yang dikemudikan Rahim Syah (58), pekerjaan Pegawai PLN, warga jalan Pasar Kecil Desa Sei Semayang Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang.
Berdasarkan infomasi yang diperoleh dari saksi/korban Vira Dwi Zeni Syahri (23). Rombongan berangkat dari rumah mereka di jalan pasar Kecil Desa Sei Semayang Kecamatan Sunggal, sekira pukul 10.00 WIB, dengan menggunakan mobil minibus jenis kijang Super Nopol BK1470 FJ warna biru dengan muatan 10 orang penumpang dengan supir dengan tujuan pertama Penatapan Berastagi Kabupaten Karo, kemudian melanjutkan perjalanan ke Mikky Holiday, sekira pukul 17.00 WIB. Kemudian berangkat dari Berastagi ingin pulang ke Sei Semayang melalui Desa Telagah (jalan lintas Tanah Karo- Langkat).
Sekira pukul 19.30 WIB, tepatnya di tikungan salak Dusun Pamah Semelir Desa Telagah Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat. Sopir atas nama Rahim Syah tidak dapat mengontrol laju mobil yang dikemudikannya dikarenakan tidak menguasai medan yang dilalui sehingga mobil yang dikemudikannya langsung terjun ke bawah melewati jurang yang terjal dan mobil terdampar kembali diposisi aspal jalan yang ada dibawahnya, mengakibatkan sopir meninggal dunia.
Akibat kejadian kecelakaan tunggal tersebut penumpang, tiga orang meninggal dunia, dan tujuh orang mengalami luka serius. Adapun data korban meninggal dunia sebagai berikut Rahim Syah (58), Fivi Fazariana (55) dan Rika Khairunisa (27).
Sementara itu untuk korban luka masing-masing Alisha Azhara Efani (6) luka di batang hidung, M. Hardian Sabili (19) memar pada dada, Khalid (3) luka pelipis sebelah kiri dan tangan sebelah kiri, Abdal Zikri (9) luka bagian dagu. Kemudian Vira Dwi Zeni Syahri (23) luka pada bibir dan pipi sebelah kanan, M. Rizal (30) luka siku tangan kanan dan Siti Hawa (60) luka di dada sebelah kanan dan hidung. Untuk saat ini Kasus kecelakaan tersebut sudah ditangani oleh Unit Laka Sat Lantas Polres Binjai beserta barang bukti sudah diamankan di Sat Lantas Polres Binjai, Sementara jenazah korban dibawa ke rumah duka di Jalan Pasar Kecil Desa Sei Semayang Kecamatan Sunggal.( red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar