Temuan Mayat Gegerkan Warga Langkat - Media Radar Sumatera

Media Radar Sumatera

Tajam, Akurat dan Terpercaya

radar sumatera

Breaking

Home Top Ad

Komunitas Hijau Indonesia

Kamis, 10 April 2025

Temuan Mayat Gegerkan Warga Langkat


 


Langkat-

Warga dihebohkan dengan penemuan mayat dalam karung di Dusun Kelantan Luar, Desa Pasar Rawa, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara, Rabu (9/4/2025) malam. 


Ratusan warga memadati lokasi setelah penemuan mayat pria dalam karung yang mengapung di aliran Sungai Kelantan.


Warga yang penasaran memadati jalan-jalan sempit hingga pekarangan rumah, menyaksikan langsung proses evakuasi jenazah oleh tim gabungan dari Reskrim dan Inafis Polrestabes Medan, Polsek Gebang, serta dibantu BPBD Langkat.


Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi sudah membusuk di dalam karung plastik putih. Usai dievakuasi ke daratan, tim Inafis langsung melakukan identifikasi awal. Diduga kuat, korban merupakan Michael Federick Pakpahan (25), warga Helvetia, Kota Medan, seorang sopir Grab yang dilaporkan hilang sejak 6 April 2025.


Informasi awal menyebutkan, Michael menjadi korban perampokan dan pembunuhan sadis oleh penumpangnya sendiri. Setelah dibunuh, jasad korban dimasukkan ke dalam karung, diberi pemberat batu, lalu dibuang ke sungai.


Pengungkapan lokasi jasad korban bermula dari pengakuan pelaku yang telah diamankan pihak Polrestabes Medan. Pelaku diketahui merupakan warga Bangun Sari, Kecamatan Gebang dan juga berdomisili di Medan.


Berdasarkan pengakuan tersebut, Polrestabes Medan langsung berkoordinasi dengan Polsek Gebang untuk melakukan pencarian di sekitar aliran Sungai Kelantan. Pada Rabu petang, karung berisi mayat korban akhirnya ditemukan oleh petugas bersama warga, tak jauh dari Saung LPHD Pasar Rawa.


"Memang kemarin kami sempat mencium bau busuk dari arah sungai. Ada goni plastik terapung saat air pasang. Ternyata benar, hari ini ditemukan mayat," ungkap Hartono, salah satu warga setempat.


Jenazah korban kemudian dibawa menggunakan ambulans milik Puskesmas Gebang ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk proses autopsi lebih lanjut.( red) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laman